lamurionline.com -- Kota Jantho - Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Aceh Besar resmi dikukuhkan oleh PW IPHI Aceh, Jumat (20/1).

Acara ke 4 ini diaksanakan di Masjid Agung Al-Munawarah Kota Jantho.

Ketua IPHI H Anwar Muhammad mengatakan, pihaknha siap untuk membesarkan wadah berkumpulnya jamaah haji dan melakukan kegiatan terutama membantu jamaah haji agar dapat melancarkan proses ke Tanah Suci dan persiapan lainnya.

Ketua PW IPHI Aceh Dr H Bustami Usman MSi dalam sambutan menjelaskan bahwa PW IPHI Aceh terus membesarkan organisasi ini dengan melakukan konsolidasi organisasi di seluruh Aceh.


Pihaknya meminta setiap PC IPHI memiliki sekretariat atau kantor sehingga keberadaan organisasi ini dapat terasa manfaatnya bagi seluruh masyarakat.

Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto mengapresiasi sehingga terwujudnya pengukuhan pengurus IPHI Aceh Besar. 

"Moga IPHI dapat eksis dan terus melakukan kreasi dan inovasi dalam melayani calon jamaah haji maupun melestarikan kemabruran para haji dan hajjah," harapnya. 

Acara pelantikan IPHI ini dirangkai dengan taushiah dan santunan anak yatim.(Abrar)

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top