lamurionline.com -- Singkil - Program gerakan shubuh berjamaah terus disemarakkan oleh BKPRMI Aceh Singkil dengan terus menghimbau dan mengajak semua elemen masyarakat untuk hadir pada gerakan yang setiap Ahad Shubuh digelar.

Ahad kali ini Tim Safari Shubuh berjamaah BKPRMI Aceh Singkil kembali kunjungi Masjid Baiturrahim Pasar Singkil dengan menghadirkan penceramah Ust. Misbahuddin. 22/09/2024.

Pada kesempatan itu Sekretaris Umum DPD BKPRMI Aceh Singkil Mustafa Naibaho mengatakan bahwa program Gerakan Shubuh berjamaah ini alhamdulillah telah berjalan lebih kurang 4 tahun terakhir.

Para tim safari Shubuh BKPRMI Aceh Singkil ini tetap istiqomah dalam menjalankan program ini dengan mengajak dan menghimbau terutama pelajar untuk ikut dalam program tersebut.

Selain peserta didik juga masyarakat umum lainnya serta tokoh-tokoh juga ikut bergabung dalam menyemarakkan gerakan shubuh berjamaah ini.

Semoga kita semua mendapat lindungan Allah SWT sehingga kita terus dapat mengikuti dengan Istiqomah program gerakan Shubuh berjamaah ini.

Sementara pada kesempatan itu yang mengisi tausiyah agama pada Ba'da shubuh itu adalah Ust. Misbahuddin yang merupakan tenaga pengajar Ponpes Darul Hasanah Singkil.

Setelah tausiyah kegiatan dilanjutkan dengan sarapan pagi dan kopi bersama dengan para jamaah shubub dan pengurus BKPRMI Aceh Singkil.(Cek Man/*)

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top