Lamurionline.com--Wali Kota Banda Aceh Mawardy Nurdin berharap para pelajar yang telah dibekali Training ESQ dapat menjadi generasi emas di masa yang akan datang.
Hal ini disampaikannya saat memberi sambutan pada acara Training ESQ bagi pelajar SMA/SMK se-Kota Banda Aceh, di aula Pemko Banda Aceh Sabtu 9 Maret 2013.
Wali Kota mengatakan pelatihan Emosional Spiritual Quotion (ESQ) bagi para pelajar dimaksudkan untuk menguatkan nilai kecerdasan emosional (EQ), nilai kecerdasan spriritual (SQ) yang dipadukan dengan kecerdasan intelektual (IQ).
"Melalui keterpaduan emosional, spiritual dan intelektual itu pelajar diharapkan dapat membentuk karakter pribadi yang tangguh, jujur, adil, disiplin, kreatif dan peka terhadap lingkungan," katanya.
Kata dia, banyak pelajar masa kini sudah mengalami degradasi moral, menurunnya rasa nasionalisme, dan terkikisnya jati diri.
"Kami yakin siswa sekolah SMA di Banda Aceh dapat membentengi dari berbagai ekses di era globalisasi seperti tawuran antar pelajar, penyalahgunaan narkoba, merosotnya nilai yang dapat mengancam bagi kelangsungan kehidupan generasi muda," ujarnya.
Mawardy mencontohkan bila seorang pemimpin tanpa kecerdasan spiritual dan emosional diibaratkan pemimpin yang tidak percaya kepada tuhan seperti yang terjadi di negara barat dengan menghalkan segala cara untuk mencapai tujuan.
Training ESQ bagi para pelajar, kata dia, diberikan sebagai materi tambahan saja karena training seperti ini tidak diajarkan pada mata pelajaran sekolah. Namun yang paling berperan untuk membentuk karakter seorang anak adalah keluarga masing-masing.
Di sisi lain, kata dia, pemerintah merasa perlu memberi perhatian dan bertanggung jawab terhadap para pelajar. Salah satunya seperti yang dilakukan Pemko pada hari ini dengan memberikan training ESQ bagi para pelajar.
Sebelumnya Nurshanty Adnan selaku panitia pelaksana training ESQ dalam laporannya mengatakan kegiatan training ini dilakukan di bawah program kerja PKK Kota Banda Aceh Pokja I yang bergerak di bidang pengamalan akhlakul karimah.
Kegiatan training merupakan program untuk mensinerjikan tiga kecerdasan sekaligus yaitu EQ, IQ dan SQ.
"Tujuan training ESQ bagi pelajar adalah untuk meningkatkan akhlak anak-anak Banda Aceh menjadi lebih baik lagi ke depannya agar menjadi anak-anak emas di tahun 2020 seperti yang diharapkan oleh ESQ Training Center," katanya.
Kegiatan itu merupakan program rutin tahunan PKK Kota Banda Aceh. "Dan untuk training ESQ angkatan VI 2013 PKK memberikan training kepada 150 pelajar yang terdiri dari siswa SMA, SMK, Pesantren dan panti asuhan di Kota Banda Aceh."[](bna)
SHARE :
 
Top