Dok. IST
LAMURIONLINE.COM | KUTA MALAKA - Tim dari World Bank bersama Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Desa, Kamis (6/12), melakukan kunjungan ke Gampong Tumbo Baro Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar.

Tim yang di pimpin Senior Advisor World Bank DR Tarmizi A Karim melakukan evaluasi terhadap berbagai pelaksanaan pembangunan di gampong dan menyampaikan berbagai program dan masukan dalam upaya peningkatan kapasitas masyarakat.

Acara yang dipusatkan di Meunasah Tumbo Baro dihadiri Wakil Bupati Aceh Besar Tgk H Husaini A Wahab, Kadis DPMG Aceh, Drs Bukhari MM, Kadis DPMG Aceh Besar Bahrul Jamil SSos MSi, Tenaga Ahli PW 1 P3MD Aceh Zulfahmi Hasan, Muspika Kuta Malaka, Pendamping Desa dan ratusan masyarakat Tumbo Baro.


Dalam kesempatan tersebut Waled Husaini mengajak masyarakat untuk terus mensyukuri nikmat, apalagi dengan adanya alokasi dana desa harus memberi mamfaat yang besar bagi masyarakat. Jangan sampai dana desa membawa perpecahan dan kemudharatan, untuk itu harus di kelola dan dimamfaatkan dengan sebaik baiknya. 


Waled juga menekankan kepada masyarakat untuk menjauhi narkoba dan segera melapor ke pihak yang berwajib apabila melihat  transaksi pemakaian dan peredaran narkoba. 

"Masyarakat harus berani, kalau merasa takut, mereka akan semakin berani dan terus merusak generasi bangsa" tegas Waled Husaini. (khaled)
SHARE :
 
Top