Donor darah insan perhubungan dan pengusaha angkutan serta masyarakat di Terminal Tipe A Batoh, Banda Aceh, Jumat (13/9/2019). dok. IST
LAMURIONLINE.COM I BANDA ACEH – Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah I Aceh menggelar kegiatan bakti sosial donor darah dalam rangka memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) Tahun 2019.

Kegiatan itu dikuti oleh para insan perhubungan dan pengusaha angkutan yang mempunyai loket di Terimal batoh  dan juga masyarakat umum berlangsung di Terminal Tipe A Batoh, Banda Aceh, Jumat (13/9).

Kepala BPTD Wilayah I Aceh, Yusuf Nugroho melalui KTU Hermansyah mengatakan, kegiatan sosial donor darah yang bekerjasama dengan PMI Banda Aceh ini dalam rangka menyemarakkan Harhubnas sekaligus mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa disetiap Propinsi diseluruh Indonesia sudah ada perpanjangan tangan pemerintah Pusat, dalam hal ini Kementerian Perhubungan melalu BPTD.

“Kegiatan bakti sosial donor darah ini sebagai wujud implementasi nilai-nilai sosial yang menjadi salah satu pilar suksesnya pembangunan nasional. Kegiatan ini merupakan langkah awal dalam mewujudkan lima Citra Manusia Perhubungan” ujarnya.

Katanya, kegiatan bakti sosial ini merupakan agenda tahunan BPTD Wilayah I Aceh yang digelar ketika akan memperingati Harhubnas tanggal 17 September dan juga berbagai kegiatan sosial lainnya. Alhamdulillah aksi sosial donor darah hari ini berhasil kita kumpulkan 39 dari target 50 kantong.



Hermansyah menambahkan, alasan donor darah mengambil lokasi terminal bertujuan untuk memberitahukan kepada masyarakat bahwa terminal yang selama ini  terkesan kumuh dan angker dimasyarakat sekarang sudah rapi dan bersih sertanya nyaman.

“Alhamdulillah sejak terminal ini diambil alih oleh Kementerian, kita semua diarahkan untuk membenahi terminal-terminal tipe A yang ada diseluruh Indonesia, khusus Aceh katanya, ada lima yaitu Langsa, Lhoksemawe, Takengon, Banda Aceh dan Meulaboh, sekarang kondisinya sudah bersih dan rapi dan nyaman,” ungkap Hermansyah.

Ia juga berharap donor darah ini dapat terkumpul lebih banyak, karena makin banyak saudara-saudara kita yang butuh darah bisa tertolong, begitu juga dengan transportasi darat di Aceh kita berharap kedepan akan mengalami peningkatan. (mariadi)
SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top