LAMURIONLINE.COM | BANDA ACEH – Samhudi, S.Pd., Kepala Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Aneuk Nanggroe Lhokseumawe, Satria Pratama, S.Pd.I.,M.Pd. guru SLBN Pembina Aceh Tamiang dan Masna Fitri, S.Pd.,M.I.Kom, guru SMAN Seribu Bukit Gayo Lues, terpilih sebagai juara pertama kepala SLB berprestasi, lomba kreativitas pembelajaran guru SLB, dan guru inklusi berprestasi Provinsi Aceh tahun 2020. 

Sedangkan juara kedua dan ketiga masing-masing diraih oleh Lia Muslina, S.Pd.,M.Kes. (kepala SLB Restu Permata Bunda Bener Meriah) dan Nuraini, S.Pd. (Kepala SLB Cahaya Aceh Timur). Lomba kreativitas pembelajaran diraih oleh Kuspri Sumarah, S.Pd.I. (guru SLBN Kota Langsa) dan Yeniati, S.Pd. (guru SLB CD YPAC II Banda Aceh). Guru inklusi juara kedua dan ketiga diraih oleh Siti Syapiah Bintang, S.Psi. (guru SMAN 6 Banda Aceh) dan Nurliana, S.Pd. (SMKN Gandapura Bireuen).

Mereka adalah guru yang bertugas di SLB dan sekolah inklusi yang berhasil mengungguli guru-guru luar biasa lainnya dari seluruh Aceh yang berkompetisi dalam ajang pemilihan kepala SLB berprestasi, lomba kreativitas pembelajaran guru SLB dan pemilihan guru SMA/SMK inklusi berprestasi tingkat Provinsi Aceh. Lomba ini diikuti oleh 10 kepala SLB, 13 peserta lomba kreativitas pembelajaran dan 7 guru inklusi.  

Pengumuman pemenang dibacakan oleh koordinator Tim Penguji Muhibbul Khibri, S.Pd.,M.Pd. saat acara penutupan. Bagi pemenang pertama mendapatkan hadiah umrah dan pemenang kedua dan ketiga mendapatkan dana pembinaan senilai Rp 10 juta dan Rp 7,5 juta.

Pemilihan kepala SLB berprestasi, lomba kreativitas pembelajaran guru SLB dan pemilihan guru SMA/SMK inklusi berprestasi ini merupakan tahap pertama penyelenggaraan Pemilihan Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Berprestasi Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus  tahun 2020 yang diadakan oleh Dinas Pendidikan Aceh (4-25 November 2020). 

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Grand Aceh Syariah dan Hotel Diana Banda Aceh, 4-7 November 2020, secara resmi ditutup oleh Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Rachmat Fitri HD, MPA di Ballroom Sama-Sama Hotel Grand Aceh Syariah, Banda Aceh, Jum’at malam (6/11).  (rel)

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top