lamurionline.com -- Kota Jantho -- Dalam rangka hari amal bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke 78 dan wujud komitmen untuk membangun nilai nilai spiritualitas terhadap masyarakat kawasan terluar dan terpencil, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar jumat besok (29/12) mengirim Khatib Jumat dan Imam di seluruh masjid yang ada di Pulo Breuh Kecamatan Pulo Aceh.

Menurut Kepala Kankemenag Aceh Besar H Saifuddin SE di dampingi Kasubbag tata usaha H Khalid Wardana SAg MSi, rombongan dari Kankemenag Aceh Besar berangkat Jumat pagi dengan kapal milik masyarakat Pulo Aceh, mengingat pada hari Jumat tidak ada pelayaran kapal penumpang. 

Selama 2 hari di Pulo Aceh akan mengunjungi 2 pulau yaitu Pulo Nasi dan Pulo Breuh dengan menggelar serangkaian kegiatan yaitu Saweu sikula MIN Pasi Janeng dan penyerahan bingkisan untuk siswa di Pulo Nasi. 

Selanjutnya dengan pelayaran sekitar 30 menit  dari Pulo Nasi menuju ke Pulo Breuh untuk safari jumat. Tim kemenag telah mempersiapkan 6 khatib dan 6 imam shalat jumat untuk 6 masjid yang ada di Pulo Breuh. Setelah shalat di  lanjutkan silaturrahmi dengan pemuka masyarakat penyerahan santunan anak yatim dan fakir miskin.


Kemenag Aceh Besar juga menggelar kegiatan pelatihan tajhiz mayat yang di pusatkan di Dayah Tgk Chik di Lampuyang dengan peserta utusan dari seluruh gampong yang ada di Pulo Breuh, insya Allah seluruh kegiatan ini akan di hadiri langsung oleh Kakankemenag Aceh Besar H Saifuddin, termasuk melakukan peninjauan ke lokasi tanah kantor urusan agama (KUA).

Menurut Kasubbag tata usaha Kemenag Aceh Besar H Khalid Wardana, pihaknya  sengaja memilih kawasan Pulo Aceh untuk kegiatan aksi sosial dan keagamaan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat kepulauan. 

Kita melihat bahwa Pulo Aceh membutuhkan sentuhan dan perhatian khusus dari semua pihak agar lebih maju dan berkembang, sehingga Kemenag Aceh Besar menjadi salah satu instansi yang rutin menggelar kegiatan di Pulo Aceh, ungkap Khalid.(Cek Man)

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top