lamurionline.com -- Singkil - MAN Aceh Singkil gelar kegiatan perpisahan bagi siswa kelas XII Tahun ajaran 2023-2024 yang di laksanakan di halaman Madrasah, Kamis, 25/04/2024.

Kegiatan perpisahan kelas XII itu dengan mengangkat tema Teruslah Berjuang, jadilah Insan yang berjiwa Madrasah " 

Turut hadir dalam kegiatan Kepala Kankemenag Aceh Singkil Ust. H. Azhar, S.Ag.,MA, Kasi Pendidikan Islam Kamaluddin, SE, Pengurus Komite MAN Aceh Singkil yang mewakli wali siswa Ust. Ajizar, S.Ag, sesepuh dan sekaligus pendiri MAN Aceh Singkil Drs. H. Roswin Hakim, M.Pd, perwakilan dari MTsN 1 Aceh Singkil serta Kepala RA DWP Kemenag Aceh Singkil  Midra Hastuti, S.Pdi


Dalam sambutannya Kepala MAN Aceh Singkil Elni Afrida, S.Si ucapkan selamat kepada peserta didik kelas XII yang telah menyelesaikan studinya di MAN Aceh Singkil selama 3 tahun.

Semoga ilmu yang di dapat selama belajar di Madrasah ini dapat di pergunakan di Perguruan Tinggi dan di Masyarakat kelak.

Pada kesempatan itu juga Kepala MAN Aceh Singkil menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua dewan guru, Tata Usaha dan segenap steikholder yang telah banyak memberi perhatian terhadap kemajuan MAN Aceh Singkil ini.


Dihadapan Kepala Kemenag Aceh Singkil, Elni Afrida juga menyampaikan capaian dan prestasi MAN Aceh Singkil tahun ajaran 2023-2024 ini, yaitu sebanyak 12 peserta didik yang di terima di PTN melalui jalur SNBP.

Kemudian 19 peserta didik Lulus dan di terima di PTKIN memalui jalur SPAN PTKIN.

Semoga MAN Aceh Singkil kedepan menjadi Madrasah yang unggul dan berprestasi sehingga dapat melahirkan generasi yang islami yang bermanfaat di Masyarakat.

Pada kesempatan itu dalam arahan dan bimbingannya Kepala Kantor Kemenag Aceh Singkil Ust. H. Azhar, S.Ag.,MA menyampaikan sekaligus memberikan motivasi kepada peserta didik yang telah lulus tahun 2024 agar tetap meluapkan kegembiraannya atas kelulusan ini dengan bersujud di depan sajadah bukan dengan mencoret-coret pakaian di atas kendaraan.

Kemudian tak lupa Kepala Kankemenag Aceh Singkil juga mengingatkan kepada peserta didik yang telah lulus ini agar kelak ketika sudah berhasil tidak lupa dengan Madrasah ini, tolong di perhatikan Madrasah ini agar Madrasah ini terus bisa maju.(Mustafa N/Cek Man) 

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top