Lamuri-Aceh Besar. Datangnya hari suci, Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dirayakan sebagain besar umat muslim. Tak terkecuali, Madrasah Ibtidaiyah Negeri Lambaro Kecamatan Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar pun merayakan peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW tersebut, di halaman Kompleks madrasah tersebut, Selasa (11/2). Sebagian besar siswa dari MIN tersebut hadir. Sehingga memenuhi halaman parkir. Peringatan Maulid ini bertajuk “Kita Wujudkan Keteladanan Rasulullah Dalam Kehidupan Sehari-hari” dengan menghadirkan penceramah Tgk. M. Yusuf, S.Ag, MA. Acara ini juga dihadiri Jajaran Kanwil Kemenag Provinis Aceh, Kankemenag Aceh Besar, Para kepala Madrasah di Aceh Besar dan tamu undangan lainnya. Perayaan hari besar yang dimulai pukul 09.00 WIB ini berlangsung meriah dengan menampilkan kemampuan siswa dalam pidato Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia, Puisitasi Al Qur’an dan Asmaul Husna. Juga ditampilkan Hafidh terbaik putra dan putri binaan MIN yang berada tidak jauh dari pusat pasar Lambaro Aceh Besar tersebut. Selain itu juga dilakukan santunan untuk 33 anak yatim/piatu yang juga merupakan siswa/i MIN tersebut. Santunan diserahkan oleh Drs. Effendi , M.Si dari Kanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh dan Dra. Haswinar selaku Kepala Madrasah. Raudhah, S.Ag selaku ketua panitia mengatakan peringatan Maulid yang dirayakan tiap tahun bagi MIN Lambaro ini merupakan agenda rutin tahunan. “Namun kali ini lebih meriah karena dirangkai dengan Pameran Kreatifitas siswa dan siswi MIN Lambaro,” bebernya. 

Kepala MIN Lambaro Dra. Haswinar yang ditemui lamuri di sela-sela kesibukannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah menggagas kegiatan tersebut. Semua pihak dianggap mendukung peringatan Maulid ini yang telah dijadikan agenda rutin tahunan bagi MIN Lambaro. Dengan kegiatan maulid, maka para siswa memiliki jiwa mulia yang beriman dan bertakwa. “Ke depan diharapkan lulusan MIN Lambaro mencontoh kehidupan baginda Rasulullah SAW,” pinta Haswinar singkat. Tgk. M. Yusuf dalam ceramahnya, mengutip perkataan Rasulullah SAW yang menyebut, kepentingan menuntut ilmu dari ayunan sampai ke liang lahat, beliau mengulas tentang kepentingan ilmu dalam kehidupan, baik itu ilmu dunia maupun ilmu akhirat. (Abr/Hrn/Suf)
SHARE :
 
Top