Lamurionline - Banda Aceh. Senin 17/12/18 sebanyak 10 tim finalis Sayembara Arsitektur Kawasan Tugu Sp. Lima Takengon, mempresentasikan karyanya didepan para juri di ruang Aceh Room ACC Sultan II Selim Banda Aceh.
          Kesepuluh finalis tersebut merupakan hasil penjurian tahap pertama dari 39 karya yang dikirimkan peserta pada tanggal 6/12 lalu. Diantara peserta yang karyanya masuk sepuluh besar berasal dari Banda Aceh, Sumatra Barat, Jakarta, Bandung dan Yogyakarta.
          Padajurian final ini panitia menghadirkan 5 orang juri yaitu Budi Pradono, M.Arch yang juga merupakan arsitek yang concern dengan sayembara arsitektur. Selanjutnya ada Teuku Ivan, ST, MT dari Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Aceh, Masdar Djamaluddin, MT akademisi arsitektur Unsyiah, Kepala dinas PUPR Aceh Tengah Subhandhy, AP, M.Si dan budayawan Mukhlis Gayo, SH, M.Sc.
          Event ini terselenggara atas kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, IAI Aceh dan Unsyiah. Ketua panitia sayembara Febriansyah, M.Arch mengatakan finalis sayembara arsitektur Tugu Sp. Lima Takengon ini merupakan tim-tim terbaik, yang juga pernah menjuarai sayembara lainnya. Dan ia juga mengharapkan sayembara ini dapat menjadi pilot project bagi pemerintah daerah lainnya. 
          Selesai presentasi dan keputusan juri, diakhiri dengan penyerahan hadiah dran tropi bagi para finalis. Juara I, II dan III berturut-turut mendapatkan hadiah sebesar Rp. 75.000.000, Rp. 40.000.000, dan Rp. 25.000.000
          Sedangkan 7 finalis lainnya masing-masing mendapat Rp. 4.500.000, serta Rp. 7.000.0000 untuk juara favorit. (AM)


SHARE :
 
Top