Dok. Humas Pemkab Aceh Besar
LAMURIONLINE.COM I KOTA JANTHO - Bupati Aceh Besar, Ir Mawardi Ali menghadiri pameran Aceh Police Expo 3 dalam rangka Hari Bhayangkara ke 73 yang dibuka Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Aceh Irjen Pol Drs Rio S Djambak, di lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Senin (8/7) sore.

Usai pembukaan Bupati Aceh Besar, Ir Mawardi Ali berkesempatan melihat stand pameran Polres Aceh Besar. Dalam kunjungan tersebut Bupati Mawardi Ali disambut Kapolres Aceh Besar AKBP Ayi Satria Yuddha SIK MSi.

Pada kesempatan itu, Bupati Aceh Besar memberikan apresiasi kepada Kapolres Aceh Besar dan jajarannya atas penerimaan penghargaan di Hari Bhayangkara ke 73 yang di serahkan Kapolda Aceh. 

"Kami berharap kegiatan berlangsung sukses dan lancar serta semua yang dipamerkan dalam Aceh Police Expo 3, khususnya di stand Polres Aceh Besar bisa menjadi ilmu bagi masyarakat. Mudah-mudahan Polres Aceh Besar menjadi yang terbaik," demikian Bupati Aceh Besar yang ikut didampingi staf Humas dan Protokol Setdakab Aceh Besar.

Sebelumnya, plembukaan pameran Aceh Police Expo 3 yang digelar hingga 13 Juli 2019 mendatang, turut dihadiiri mewakili Plt Gubernur Aceh, Pangdam IM, sejumlah pejabat Forkopimda Aceh, Pejabat TNI, MPU Aceh, para Kepala SKPA, para Bupati dan Wakikota Se-Aceh, serta para pejabat instansi lainnya dan tokoh masyarakat. 


Hadir juga Wakapolda Aceh, Irwasda, para pejabat Utama Polda Aceh, sejumlah Kapolres, Perwira dan sejumlah Personel Polda Aceh, Ketua PD Bhayangkari Aceh Ny Veny Rio dan sejumlah pengurus lainnya.

Usai pembukaan even ysng diwarnai pengguntingan pita oleh Kapolda Aceh serta pemukulan rapa'i oleh Kapolda Aceh, Pangdam IM dan sejumlah pejabat lainnya. Sebelum kegiatan itu diawali oleh kegiatan Aceh run dan atraksi kendaraan Polantas Polda Aceh.

Dalam kegiatan itu, Kapolda Aceh juga menyematkan pita duta satgas nusantara dan menyerahkan penghargaan kepada Kapolres Aceh Utara dan Kapolres Aceh Besar. 


"Harapan kami even ini dapat dijadikan positive spirit bagi segenap elemen masyarakat, terutama dalam mendukung keberlangsungan pembangunan Provinsi Aceh yang kita cintai bersama," kata Kapolda Aceh.

Pelaksanaan Aceh police expo 3 Tahun 2019, akan dilaksanakan selama enam hari mulai tanggal 8 sampai dengan 13 Juli 2019, dengan melibatkan berbagai instansi,  baik Polri, TNI, Pemerintah Provinsi maupun Kabupaten/Kota, BUMN dan BUMD, pelaku usaha serta masyarakat seni lainnya. Kapolda dan seluruh tamu undangan  menyempatkan diri mengunjungi stand-stand pameran. (mariadi)
SHARE :
 
Top