LAMURIONLINE.COM I ACEH UTARA - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Malikussaleh Kelompok 142 membantu kegiatan di Posyandu (Pos Pelayanan  Terpadu) dengan Bidan dan Masyarakat Gampong Meunasah Kumbang, Kecamatan Kuta Makmur, Kabupaten Aceh Utara, Selasa (07/11).

Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) merupakan salah satu upaya pemerintah untuk pengadaan cek kesehatan bagi Masyarakat di Gampong Meunasah Kumbang. Kegiatan Posyandu ini dilaksanakan di Posko Posyandu sebelah Meunasah dengan dibantu oleh para staf yang bertugas di Posyandu dan kami juga (Mahasiswa KKN-PPM Universitas Malikussaleh Kelompok 14).

Dilla Ananda Putri, Sinta Rolyana Ulfa, Annisa Salsabila, Rury Rahmadani, Murliana, Rini Rosita Br Ritonga yang merupakan anggota KKN-PPM Universitas Malikussaleh kelompok 142 yang memiliki tanggung jawab masing-masing dalam posyandu tersebut. Diantara tanggung jawab yang diberikan yaitu, Mengukur Tinggi Badan, Mengukur Berat Badan, Mengukur Lingkar Kepala, Pembagian Snack yang sudah disediakan oleh para staf Posyandu. Selain itu juga terdapat Mahasiswa Kedokteran yang ikut serta dalam kegiatan Posyandu di Gampong Meunasah Kumbang, Kuta Makmur. 

Kegiatan Posyandu ini dilaksanakan sebulan sekali secara rutin di Gampong Meunasah Kumbang. "Kegiatan ini memang harus dilaksanakan setiap sebulan sekali untuk memantau perkembangan Anak-anak dan Ibu-ibu disini," ujar Staf Posyandu.

Selain Mengukur Tinggi Badan, Mengukur Berat Badan, Mengukur Lingkar Kepala Anak-anak juga diberikan Vitamin untuk menambah stamina tubuh yang lebih baik lagi.

Sementara itu, Bidan dan Para Staf Posyandu juga memberikan ucapan terimakasih kepada mahasiswa KKN-PPM Kelompok 142 Universitas Malikussaleh yang telah membantu dari awal kegiatan sampai akhir. (Farial Mirza)

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top