lamurionline.com -- Singkil – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Aceh Singkil meminta Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh Singkil untuk menurunkan tim ke lapangan guna mengawal dan mensosialisasikan penyelenggaraan ibadah qurban di seluruh masjid serta tempat penyembelihan hewan qurban di Kabupaten Aceh Singkil agar berjalan sesuai dengan syari'at Islam.
Permintaan ini disampaikan langsung oleh Ketua DPD BKPRMI Aceh Singkil, Mustafa Naibaho, kepada media usai melaksanakan shalat Subuh berjamaah di Masjid Baitussalamah, Kampung Siti Ambia, pada Ahad (1/6/2025).
Menurut Mustafa, pelaksanaan ibadah qurban harus memenuhi standar syari'at, mulai dari pemilihan hewan yang memenuhi syarat, tata cara penyembelihan yang benar, hingga pembagian daging qurban yang adil dan tepat sasaran.
“Kami khawatir, di lapangan masih ditemukan praktik penyelenggaraan qurban yang belum sepenuhnya sesuai dengan ketentuan syari'at. Beberapa kebiasaan lama yang masih dilakukan dapat mengurangi kesempurnaan ibadah ini,” ujar Mustafa.
Ia mencontohkan, masih adanya praktik pemotongan upah panitia atau pekerja dari daging hewan qurban, pengelolaan kulit hewan yang tidak sesuai ketentuan, serta pembagian daging kepada shohibul qurban yang belum sepenuhnya sesuai aturan fiqih.
“Hal-hal seperti ini perlu mendapat perhatian serius. Kita harus memastikan bahwa setiap pelaksanaan qurban tidak hanya sah secara hukum agama, tetapi juga mencerminkan keadilan dan kemuliaan ibadah tersebut,” tegasnya.
Untuk itu, Mustafa berharap MPU Aceh Singkil sebagai lembaga yang berwenang dapat segera menurunkan tim ke lapangan guna memberikan edukasi, sosialisasi, dan pengawasan secara langsung.
Selain itu, ia juga mengusulkan agar MPU berkoordinasi dengan Dinas Peternakan untuk memeriksa kesehatan hewan qurban sebelum disembelih.
“Pemeriksaan hewan ini penting dilakukan agar masyarakat merasa tenang, mengetahui bahwa daging qurban yang mereka konsumsi bebas dari penyakit, aman, dan tentunya halal,” pungkasnya.
Dengan pengawasan dan bimbingan dari MPU serta instansi terkait, diharapkan penyelenggaraan ibadah qurban di Aceh Singkil tahun ini dapat berjalan lebih baik, sesuai syari’at, dan memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat.(Cek Man/*)
0 facebook:
Post a Comment