lamurionline.com -- Makkah -- Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah, menghadiri acara pembagian dana wakaf Baitul Atsyi kepada jamaah haji Aceh kloter terakhir di Hotel Az Zaer Akhyar, kawasan Misfalah, Makkah al-Mukarramah.
Dalam sambutan singkatnya di hadapan jamaah kloter 12 serta para petugas haji, baik petugas kloter maupun non-kloter, Wagub Fadhlullah menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Nazir Wakaf Baitul Atsyi, khususnya Syech Balthu, atas pengelolaan wakaf yang amanah dan profesional. Tahun ini, seluruh jamaah haji asal Aceh menerima dana wakaf sebesar 2.000 Riyal per orang.
"Pemerintah Aceh secara khusus mengundang Nazir Wakaf Baitul Atsyi, Syech Balthu, untuk berkunjung ke Aceh dalam rangka mempererat silaturahmi dengan pemerintah dan masyarakat Aceh," ujar Wagub Fadhlullah.
Ia juga mengimbau kepada seluruh jamaah agar menggunakan dana wakaf tersebut sebaik mungkin untuk mendukung pelaksanaan ibadah haji, serta tidak lupa mendoakan para pewakaf agar mendapatkan keberkahan dan ditempatkan oleh Allah SWT di surga Jannatun Na'im.
Suasana haru dan bahagia menyelimuti para jamaah yang merasa sangat terbantu dengan dana wakaf ini. Selain menunjang kebutuhan ibadah, dana tersebut juga dapat digunakan untuk membeli oleh-oleh bagi keluarga di kampung halaman.
Sementara itu, Syech Jamal Affan, salah satu petugas sekaligus penghubung Wakaf Baitul Atsyi, mengungkapkan bahwa proses penyaluran dana wakaf kepada seluruh kloter jamaah haji Aceh, mulai dari kloter 1 hingga kloter terakhir, termasuk kepada para petugas, berjalan lancar tanpa kendala.
"Hal ini berkat kerja sama yang baik antara seluruh petugas dan panitia pelaksana. Ke depan, kita berharap ada peningkatan jumlah dana wakaf bagi jamaah haji asal Aceh," ujar Syech Jamal.(Cek Man/*)
Kontributor : Akhyar
0 facebook:
Post a Comment