Lamurionline.com -- Banda Aceh. Tim Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Banda Aceh bekerjasama dengan Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Aceh dan Komunitas The Body Shop turut andil melakukan pembersihan pantai Lampuuk, Aceh Besar. 

Aksi bersih-bersih yang berjalan lancar ini dilakukan para relawan pada Minggu, (06/11) yang diikuti oleh 25 relawan dari ketiga komunitas tersebut. 

Menurut Akhi Munandar selaku Komandan MRI Banda Aceh, aksi bersih-bersih kali ini melibatkan para relawan yang tergabung dalam Tim MRI, KAMMI dan The Body Shop. Aksi bersih-bersih dilakukan dengan mengambil dan mengangkut sampah yang tersebar di pinggiran pantai, yang menjadi salah satu penyebab terkotorinya bibir pantai yang menjadi daya tarik bagi wisatawan di Aceh. 

Hal ini juga menyebabkan rusaknya lingkungan yang ada di wilayah pantai sehingga perlu adanya pembersihan secara bertahap. 

“Harapannya setelah berlangsungnya kegiatan ini adalah semoga semakin terbentuknya jiwa-jiwa dan rasa kepedulian yang tinggi terhadap lingkungan, baik relawan ataupun masyarakat pada umumnya,” ujar Munandar. 

Hal senada juga disampaikan Koordinator Kegiatan Zulfikar Harun. Ia berharap dengan pembersihan sungai yang bersumber dari sampah warga yang tidak bertanggung jawab ini, kedepannya tidak ada lagi kerusakan lingkungan sehingga menambah keindahan bibir pantai yang menjadi destinasi wisata para wisatawan domestik dan mancanegara. 

Report : Akhi/MRI 
Editor :Abrar
SHARE :
 
Top