Foto: Cek Man

Lamurionline.com. ACEH BESAR - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Aceh Besar Drs H Salahuddin MPd membuka Kegiatan Workshop Kelompok Kerja Guru (KKG) / Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) MIN/MTs/MA se-Aceh Besar Tahun 2018, di LPMP Aceh, Niron, Rabu (28/02).
Kegiatan Workshop KKG/MGMP ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan Profesional Guru Baik Guru MI, MTS, maupun  guru MA di Aceh Besar serta untuk berbagi pengalaman mengajar sebagai tenaga pendidik. 
Kegiatan Workshop yang dilaksanakan oleh Kemenag Aceh Besar dan POKJAWAS Madrasah ini digelar selama 3 hari sejak tanggal 28 Februari s.d 2 Maret 2018 dengan menghadirkan Pemateri yang kompeten di bidangnya.
Dalam Sambutannya Salahuddin Menyampaikan kepada seluruh peserta agar benar-benar mengikuti kegiatan ini, supaya apa yang diperoleh nantinya dapat di sosialisasikan kembali kepada dewan guru dari madrasah masing-masing yang belum mendapat peluang untuk mengikuti kegiatan ini serta dapat mempraktekkan langsung di saat mengajar, Mudah-mudahan melalui kegiatan ini dapat terwujud guru yang profesional.
Sebelum membuka kegiatan tersebut, Salahuddin juga mengingatkan kembali kepada seluruh peserta tentang kapasitas guru selaku pendidik di lingkup kementerian agama bisa menjadi contoh yang baik sehingga bisa menjadi guru yang berkompetensi dan berkualitas. (Herman/Abrar)
SHARE :
 
Top