Direktur Pembinaan Guru Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, Drs Anas M Adam MPd saat mengunjungi Kampus Balai Diklat Keagamaan (BDK) Provinsi Aceh di Jln. Syiach kuala no. 116 Jambo Tape Banda Aceh, Jumat (11/1/2019). Dok. Humas Protokol dan BDK Aceh
LAMURIONLINE.COM | BANDA ACEH - Putra Aceh yang kini menjabat sebagai Direktur Pembinaan Guru Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, Drs Anas M Adam MPd mengunjungi Kampus Balai Diklat Keagamaan (BDK) Provinsi Aceh di Jalan Syiach kuala No 116 Jambo Tape Banda Aceh, Jumat (11/1).

Dalam silaturrahmi yang berlangsung di ruang kerja Kepala BDK Aceh itu banyak hal yang dibicarakan oleh kedua pejabat tersebut. Diantaranya adalah upaya membangun gedung BDK Aceh yang refresentatif untuk pendidikan dan pelatihan ASN Kementerian Agama di Provinsi Aceh. Gedung yang berfungsi sebagai pusat perkantoran, asrama dan ruang belajar itu sebuah keniscayaan yang diharapkan secepatnya dapat diwujudkan. 

Kepala BDK Aceh Salman Al Farisi SAg MPd menyampaikan bahwa untuk membangun gedung BDK tersebut Pemerintah Aceh telah menghibah tanah seluas 10.7 hektar di daerah Kuta Malaka, Kabupaten Aceh Besar.

“Tanah tersebut sudah selesai proses pematangan lahan dan bahkan sudah mempunyai sertifikat kepemilikan BDK Aceh. Jadi tinggal lagi menghadirkan gedung di tanah tersebut,” kata Salman.

Salman menambahkan mantan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Ir Azwar Abubakar menjadi orang yang paling berjasa dalam melahirkan lembaga BDK di Provinsi Serambi Mekkah ini. Sehingga pada tahun 2013 itu BDK Aceh menjadi BDK ke 13 di Indonesia dan di susul BDK ke 14 di Papua.

Dalam kesempatan itu Salman juga menyampaikan pada tahun 2019, BDK Aceh akan mendiklatkan lebih dari 115 angkatan, diantaranya kediklatan untuk guru, Kepala Madrasah, Penyuluh dan ASN lainnya yang akan dimulai pada minggu ke empat bulan Januari 2019.

“Tahun 2019 BDK Aceh juga akan mendiklatkan Guru PAI yang mengajar di bawah jajaran Dinas dan Pendidikan Aceh. Saat ini jajaran di BDK Aceh sedang menyusun matriks diklat dengan harapan tetap menjaga mutu dan ketuntasan maksimal dalam pelaksanaan diklat,”kata Salman.

Sementara itu Direktur Pembinaan Guru Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, Drs Anas M Adam MPd dalam silaturrahmi itu mengungkapkan bahwa kunjungannya tersebut selain untuk melihat perkembangan BDK Aceh juga dalam kaitannya dengan penelitian disertasi yang sedang ia lakukan dan berharap dapat bekerjasama dengan BDK Aceh.

Selain itu ia juga akan berupaya menyuarakan ke lembaga terkait di Jakarta tentang harapan yang didambakan oleh ASN BDK Aceh dan akan disampaikan juga kepada Kanwil Kemenag Aceh.

“Terkait dengan pembangun gedung BDK Aceh, Insha Allah akan saya bicarakan dan sampaikan kepada pejabat terkait di Jakarta. Semoga saja akan segera terwujud,” pungkas Anas M Adam. (murdani/nazar)
SHARE :
 
Top