LAMURIONLINE.COM I ACEH BESAR - Rasa haru tak terbendung  dari Ibu Mutia yang menerima kunci rumahnya yang telah di bedah oleh Pemudan Aceh Besar dalam Kegiatan Bakti Sosial dipenghujung tahun ini. 

Menurut Ir. H. Mawardi Ali, ada nilai lain yang berbeda dari kegiatan bedah rumah yang di lakukan oleh kaum muda yaitu menumbuhkan kembali gotong royong di tengah-tengah masyarakat dalam melaksanakan pembangunan daerah. 


Pemuda harus jadi pelopor dalam menghidupkan kembali budaya gotong royong yang telah meredup dalam masyarakat kita. Dengan gotong royong seperti ini kita bisa menghemat biaya yang dibutuhkan dalam membangun rumah kaum dhu'afa. Dengan gotong royong, banyak rumah yang dapat kita bangun dengan adanya penghematan biaya tukang. 

Oleh sebab itu, selaku Bupati Aceh Besar kita bangga memiliki pemuda dari berbagai OKP di bawah naungan KNPI Aceh Besar bersatu padu dalam melaksanakan kegiatan ini, kata Bupati yang baru saja terpilih sebagai Ketua PAN Provinsi Aceh ini. 

Sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja Pemuda, Ir. Mawardi Ali mempercayakan KNPI untuk menambah 5 rumah yang layak di bedah di Gampong Nya Kecamatan Simpang Tiga. Hal ini disampaikan dalam acara penutupan Bakti Sosial Pemuda Aceh Besar Tahun 2020 di desa tersebut. (sirath/rel)

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top