Lamurionline.com—Banda Aceh. Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) XIV, Jum’at (14/11) dibuka oleh Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohammad Nasir di Stadion Prof. Dr. M. Ali Basyah Amin, MA Universitas Syiah Kuala. 

Sekitar 3.000 atlet dan official tim hadir dalam seremoni pembukaan serta berpartisipasi dalam Pomnas. Pembukaan sendiri dimeriahkan dengan atraksi 400 penari yang tergabung dari mahasiswa Universitas Syiah Kuala, UIN Ar-Raniry, Abulyatama dan Serambi Mekkah 

Ajang POMNAS ini merupakan multi event olahraga nasional pertama yang diselenggarakan di Aceh, dari tanggal 14 – 21 November 2015 dan diikiti oleh 32 provinsi se-Indonesia. 

POMNAS XIV ini mempertandingkan 14 cabang olahraga yakni atletik, basket, volly, bulu tangkis, catur, karate, futsal, panahan, pencak silat, renang, tenis, sepak takraw, tarung derajat, dan tenis meja. Dua cabang lainnya yaitu wushu dan petanque dijadikan lomba eksebisi karena pesertanya terbatas. Cabang eksebisi sudah digelar, Rabu 11 November. 

Dari 34 provinsi di Indonesia hanya dua provinsi yang absen ikut dalam Pomnas kali ini yaitu Sulawesi Barat dan Bangka Belitung. Sedangkan 32 provinsi lainnya mengirimkan kontingennya. 

Selain dihadiri oleh Mohammad Nasir, acara ini juga dihadiri oleh Gubernur Aceh Zaini Abdullah, Rektor Unsyiah Samsul Rizal, Perwakilan DPR-RI, DPRA, Pangdam Isakandar Muda dan pejabat Aceh lainnya. (Abr/Adl/Red)
SHARE :
 
Top